Sinergi PKK dan Pemerintah Desa Perkuat Posyandu Era Baru di Luwu Timur

Kawal
By Kawal

Komitmen meningkatkan pelayanan kesehatan berbasis masyarakat terus diperkuat melalui sinergi antara Tim Penggerak PKK Kabupaten Luwu Timur dan Pemerintah Desa. Salah satu buktinya terlihat dalam kegiatan Pembinaan Posyandu Era Baru yang digelar di Posyandu Bina Sakti, Desa Teromu, Kecamatan Mangkutana, Senin (05/05/2025).

Kegiatan ini dikoordinir langsung oleh Staf Ahli TP PKK Lutim, Haslindah, yang menyampaikan bahwa pembinaan tersebut tidak semata-mata untuk persiapan lomba tingkat provinsi, namun lebih kepada optimalisasi peran posyandu sesuai 6 bidang Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang menjadi fondasi layanan kesehatan dasar masyarakat.

“Pembinaan ini bertujuan agar tugas pokok posyandu benar-benar terimplementasi, dan pelayanan kepada masyarakat, terutama ibu dan anak, dapat dilakukan secara maksimal,” ungkap Haslindah di hadapan kader dan pengurus posyandu.

Dirinya juga menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor dalam mendukung kemajuan posyandu, sembari mengimbau TP PKK Kecamatan dan Desa agar memprioritaskan fasilitas pelayanan kesehatan terbaik bagi ibu dan anak.

Kepala Desa Teromu, Bertho Taruku, turut memberikan apresiasi terhadap langkah nyata TP PKK Kabupaten Luwu Timur yang telah memilih Posyandu Bina Sakti sebagai lokasi pembinaan.

“Kami sangat berterima kasih. Kehadiran TP PKK memberikan semangat baru bagi kader dan bidan posyandu kami. Semoga ini membawa manfaat besar bagi masyarakat Desa Teromu,” ujarnya.

Pembinaan ini juga dihadiri oleh perwakilan dari DPMD, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial P3A, perangkat desa, pengurus TP PKK desa, serta para kader dan bidan posyandu Bina Sakti.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Posyandu Bina Sakti dapat menjadi contoh posyandu era baru yang lebih adaptif, responsif, dan berkualitas dalam pelayanan kepada masyarakat. (Kominfo SP Luwu Timur)

Share This Article
Leave a Comment